Sat, 02 Apr 2022
JIMBARAN - SMP Widiatmika menyelenggarakan diseminasi penelitian tindakan kelas (PTK) yang dikerjakan oleh para guru, Kamis (31/3/2022). Diseminasi ini merupakan program kerja sama yang dilakukan bersama Universitas Mahasaraswati Denpasar.
Kepala SMP Widiatmika, Agus Suastika, menyampaikan bahwa semua guru memaparkan hasil penelitian yang sudah diselesaikan, untuk kemudian dibimbing agar bisa diterbitkan dalam jurnal ilmiah.
"Diseminasi ini merupakan salah satu program dalam meningkatkan mutu guru di SMP Widiatmika. Kegiatan diseminasi ini diawali dari kegiatan penyusunan PTK yang merupakan bagian pengembangan keprofesian berkelanjutan," jelas Agus, Jumat (1/4/2022).
Para guru disebut sudah mulai melaksanakan penelitian sejak November 2021. Mereka secara aktif melakukan inovasi-inovasi dalam pembelajaran, seperti penerapan metode, model, serta media pembelajaran interaktif yang relevan.
"Untuk mengetahui/mengukur hasil inovasi tersebut, para guru melaksanakan penelitian tindakan kelas. Diseminasi ini juga akan merangsang guru-guru lain untuk berinovasi dalam mengembangkan strategi dan metode pembelajaran," ucap Agus.
Agus berharap, diseminasi ini dapat mengembangkan kompetensi guru sekaligus jadi bahan evaluasi terkait keberhasilan proses pembelajaran.
"Kompetensi tersebut sejalan kedepannya dengan penerapan kurikulum merdeka, mengingat SMP Widiatmika merupakan Sekolah Penggerak," tutupnya.
Terdapat empat hasil PTK yang memperoleh kesan positif dari para reviewer dari Universitas Mahasaraswati Denpasar.
Keempatnya adalah:
1. Penggunaan Metode Drilling untuk Meningkatkan Kemampuan Tata Bahasa Inggris Siswa Kelas IX.3 SMP Widiatmika Tahun Pelajaran 2021/2022 ( Ni Luh Putu Mira Suantari)
2. Penerapan Media Pembelajaran Video Berbantuan Aplikasi Filmora Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa Kelas VII.1 Pada Materi Kebutuhan, Keinginan dan Kelangkaan (Ni Nyoman Remi)
3. Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VIII.1 pada Mata Pelajaran Menggambar Model Di SMP Widiatmika Jimbaran Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2021/2022 (Gede Maha Wijaya)
4. Upaya Meningkatkan Pemahaman Konsep Siswa dengan Pembelajaran Berdiferensiasi Berbantuan Google Docs di Kelas IX.5 SMP Widiatmika (I Wayan Gus Arnawa)